Manis dan Segar, Ini Resep Minuman Yakult Kekinian!

Manis dan Segar, Ini Resep Minuman Yakult Kekinian!

Bagikan artikel ini

Yakult merupakan salah satu minuman yang sangat menyehatkan, terutama untuk usus. Namun, tentunya beberapa orang akan bosan jika minum Yakult yang begitu-begitu saja.

Berikut inovasi minuman Yakult kekinian yang mungkin bisa Anda coba di rumah.

9 Resep Minuman Yakult Kekinian

Berikut ini 9 resep minuman yakult kekinian yang bisa Anda coba sendiri di rumah, yaitu:

1. Es Jelly Yakult

Ada beberapa bahan yang Anda butuhkan dalam membuat minuman yakult kekinian ini, antara lain:

  • Agar-agar plain 1 bungkus
  • Air 800 ml
  • Pewarna makanan sesuai selera
  • Yakult 6 botol
  • Sirup secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Es batu

Adapun untuk proses pembuatan minuman es jelly Yakult ini, yaitu:

  • Siapkan terlebih dahulu panci sebagai wadah untuk membuat agar.
  • Setelah itu, masukkan agar, air, dan gula pasir ke dalam panci, kemudian didihkan.
  • Selama menunggu mendidih, Anda harus aduk terus agar-agar tersebut.
  • Jika agar sudah matang, Anda bisa membaginya menjadi 4 wadah, 3 wadah Anda berikan pewarna sesuai selera.
  • Dinginkan agar, kemudian cacah kasar dan sisihkan.
  • Siapkan wadah untuk membuat jelly yakult, kemudian masukkan agar, sirup, es batu, dan Yakult, sajikan selagi dingin.

2. Es Kolang Kaling Fantasi

Bahan yang Anda perlukan untuk membuat es dari Yakult ini, antara lain:

  • Kolang kaling 200 gram
  • Yakult 4-5 Botol
  • Nutrijell 1 Sachet
  • Es batu secukupnya

Adapun cara pembuatannya cukup mudah, Anda hanya perlu mengikuti beberapa tahapan berikut ini:

  • Siapkan kolang kaling dengan cara memasak kolang kaling terlebih dahulu dalam air beras selama kurang lebih 1 jam.
  • Tambahkan air dan gula, agar kolang kaling lebih manis, kemudian masak hingga air susut, lalu sisihkan
  • Masak Nutrijel dengan 2 gelas air dan 5 sdm gula pasir sambil terus diaduk. Setelah matang, simpan pada wadah. Nah, jika sudah dingin, Anda bisa potong kotak-kotak Nutrijel tersebut.
  • Siapkan gelas, kemudian masukkan terlebih dahulu potongan Nutrijel.
  • Tambahkan es batu, kemudian Yakult dan kolang kaling di atasnya. Pada tahap ini, Anda juga bisa masukkan sirup untuk menambah rasa es kolang kaling, sesuai selera saja.
  • Jika semua sudah Anda lakukan, es kolang kaling fantasi pun siap Anda sajikan.

3. Stroberi Jeruk Yakult

Untuk membuat minuman Yakult kekinian ini, bahan-bahan yang Anda butuhkan, antara lain:

  • Air bunga telang 50 ml
  • Es batu secukupnya
  • Soda 100 ml
  • Yakult secukupnya
  • Jeruk secukupnya
  • Strawberry secukupnya

Adapun proses pembuatan stroberi jeruk Yakult ini, yaitu:

  • Siapkan gelas terlebih dahulu (ukuran sesuai selera), kemudian masukkan air bunga telang ke dalam gelas.
  • Es batu disiapkan (sebaiknya yang memiliki bentuk, agar menarik) dan masukkan ke dalam gelas,
  • Masukkan jeruk dan stroberi, lalu tuangkan soda secukupnya
  • Tambahkan Yakult secukupnya dan es pun siap untuk Anda hidangkan.

[/vc_column_text]

4. Es Semangka Yakult

Bahan yang Anda butuhkan untuk membuat es semangka Yakult ini, yaitu:

  • Semangka ¼ buah yang telah dipotong kecil
  • Sirup cocopandan 3 sdm
  • Es batu secukupnya
  • Susu full cream 200 ml
  • Yakult 1 botol

Untuk proses pembuatannya, yaitu:

  • Siapkan terlebih dahulu gelas untuk sajian.
  • Masukkan es batu terlebih dahulu, kemudian berurutan sirup, buah semangka, dan susu.
  • Setelah semuanya Anda masukkan, selanjutnya tambahkan Yakult yang merupakan bahan utama. Es semangka Yakult pun siap Anda sajikan.

5. Yakult Rainbow Lemonade

Adapun bahan yang Anda butuhkan untuk membuat minuman Yakult kekinian ini, yaitu:

  • Yakult 1 botol
  • Air soda 150 ml
  • Teh bunga telang 50 ml
  • Air lemon 2 sdm
  • Es batu
  • Sirup sesuai selera

Cara pembuatan minuman ini, yaitu:

  • Untuk membuat minuman ini, pertama yang harus Anda siapkan adalah gelas.
  • Masukkan es batu ke dalam gelas, kemudian tambahkan sirup, air soda, dan teh bunga telang.
  • Terakhir, masukkan Yakult ke dalamnya, dan Yakult rainbow lemonade pun siap untuk Anda sajikan.

6. Yakult Fruit Punch

Untuk membuat es yakult fruit punch ini, bahan-bahan yang Anda butuhkan, antara lain:

  • Biji selasih yang telah direndam pada air matang 1 sdm
  • Lengkeng yang sebelumnya sudah Anda kupas dan buang bijinya
  • Mangga
  • Nata de coco dengan airnya 1 gelas
  • Nutrijel 1 bungkus
  • Yakult 4 botol
  • Es batu

Adapun proses pembuatan minuman ini, yaitu:

  • Masukkan Nutrijel ke dalam panci, kemudian tambahkan air dan masak hingga mendidih sambil terus Anda aduk.
  • Nutrijel yang telah matang, bisa Anda letakkan pada wadah dan tunggu hingga dingin, kemudian potong kotak-kotak dan sisihkan.
  • Siapkan gelas, kemudian masukkan semua bahan dengan urutan es batu, Nutrijel, nata de coco, lengkeng, mangga, selasih, dan Yakult. Minuman Yakult punch pun siap untuk Anda sajikan!

7. Matcha Yakult

Adapun bahan yang Anda butuhkan untuk membuat minuman Yakult kekinian ini, yaitu:

  • Bubuk matcha 1 sdt
  • SKM putih 1 sachet
  • Air 400 ml
  • Yakult 2 botol
  • Es batu secukupnya

Untuk proses pembuatan minuman ini, yaitu:

  • Terlebih dahulu Anda siapkan blender, kemudian haluskan semua bahan yang telah Anda siapkan.
  • Matikan blender, kemudian pindahkan ke dalam gelas saji.
  • Berikan beberapa bahan topping sesuai selera dan matcha Yakult pun siap untuk Anda hidangkan.

8. Yakult Float

Kali ini, perpaduan antara Yakult dan es cream. Bahan-bahan yang perlu Anda sediakan, yaitu:

  • Yakult 5 botol
  • Es batu secukupnya
  • Es cream 2 scoops

Untuk proses pembuatannya sangatlah mudah, yaitu:

  • Siapkan terlebih dahulu gelas untuk sajian, kemudian masukkan es batu secukupnya.
  • Masukkan Yakult ke dalam gelas dan tambahhkan es cream di atasnya dan Yakult float pun siap Anda hidangkan.

9. Melon Yakult Milk

Adapun bahan-bahan yang Anda butuhkan untuk membuat minuman Yakult kekinian ini, antara lain:

  • Sirup melon secukupnya
  • Yakult secukupnya
  • Susu UHT secukupnya
  • Selasih 1 sdm yang sudah direndam
  • Es batu secukupnya

Untuk proses pembuatan minuman ini, ada beberapa tahapan yang akan Anda lakukan, yaitu:

  • Siapkan terlebih dahulu gelas sebagai tempat saji, gunakan gelas ukuran sedang.
  • Tambahkan es batu ke dalam gelas, kemudian tambahkan sirup melon sesuai selera dan sisihkan.
  • Campur Yakult dan susu UHT dengan takaran sesuai selera. Lalu, aduk hingga rata dan tuangkan dalam gelas.
  • Tambahkan biji selasih di atasnya sebagai toping dan melon Yakult milk pun siap untuk Anda sajikan.

Resep Minuman Yakult Kekinian Mana yang Ingin Anda Coba?

Nah, setelah Anda mengetahui 9 resep minuman Yakult kekinian, Anda bisa langsung coba di rumah, ya! Sembilan resep ini juga cocok untuk dijadikan ide bisnis. Jika Anda sedang mencari agen bubuk minuman untuk bahan tambahan, ada banyak sekali supplier yang jual bubuk minuman, salah satunya Jakarta Powder.

[/vc_column][/vc_row]