branding minuman

Cara Jitu Melakukan Branding Minuman Kekinian Milik Sendiri

Bagikan artikel ini

Menjadi pemenang adalah impian banyak orang. Hanya saja, iklim bisnis minuman kekinian semakin hari kian kompetitif. Silih berganti nama baru merek minuman diperkenalkan di pasaran. Ada yang mampu bertahan, tapi ada juga yang harus menelan pil pahit kegagalan. Untuk itulah diperlukan branding minuman kekinian.

Selain untuk memastikan bahwa brand baru Anda diterima di masyarakat, juga sebagai pembeda. Harapannya, brand akan lebih mudah dikenali oleh sasaran pasar minuman kekinian yang Anda kembangkan.

Apa Itu Branding Minuman Kekinian?

Penting untuk diketahui, bahwa branding tidak hanya tentang logo perusahaan. Branding bisa diibaratkan sebagai identitas perusahaan Anda yang terdiri dari banyak elemen. Misalnya
kemasan produk, warna, typography, slogan, website, materi promosi, dan sebagainya.

Sederhananya, brand adalah wajah perusahaan secara menyeluruh. Baik itu tentang reputasi hingga perasaan atau tone perusahaan yang coba disampaikan kepada konsumen.

Sedangkan berbicara tentang branding minuman kekinian, artinya sebuah upaya untuk menemukan karakteristik pembeda dari kompetitor, serta untuk membentuk persepsi brand kepada masyarakat.

Diferensiasi dalam branding penting dilakukan, supaya konsumen Anda tidak lupa dengan produk minuman kekinian yang Anda miliki.

Proses ini jika dilakukan secara tepat akan memberikan dampak yang signifikan terhadap keuntungan perusahaan. Sebaliknya, jika Anda tidak berhati-hati, konsumen bisa saja lari dan imbasnya akan menjadi lebih sulit untuk memperoleh revenue sebagai modal keberlangsungan bisnis Anda.

Pentingnya Melakukan Branding Minuman

Bisnis minuman kekinian memang terlihat sangat menggiurkan. Demografi konsumen yang didominasi oleh generasi Z dan generasi milenial memungkinkan pasar ini menjadi lahan basah yang selalu siap untuk digarap.

Para pebisnis besar pun tidak ingin kehilangan momen. Mereka saling berlomba mengeluarkan produk minuman terbaru. Maka ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi bisnis skala kecil dan menengah untuk memenangkan persaingan.

Dilansir dari situs Fresh Sparks, sebuah survei yang dilakukan oleh Nielsen menunjukkan bahwa 59% konsumen lebih memilih untuk membeli produk dari brand yang sudah mereka kenal.

Angka tersebut mengindikasikan bahwa melakukan branding menjadi sangat penting bagi siapapun, terutama untuk bisnis yang baru dibangun.

Adapun branding yang efektif adalah saat konsumen memahami pesan yang coba Anda sampaikan. Upaya ini akan memberitahu apa yang dapat mereka harapkan dari minuman kekinian Anda.

Apakah minuman kekinian yang Anda tawarkan adalah minuman herbal dengan campuran soda, minuman berperisa buah-buahan yang dilengkapi dengan bulir-bulir boba, minuman sari buah-buahan, dan lain sebagainya.

Branding yang berhasil juga bisa dilihat dari bagaimana konsumen mampu membedakan merek Anda hanya dengan melihat logo, atau salah satu identitas perusahaan Anda lainnya. Indikator lainnya adalah saat konsumen mulai loyal untuk selalu kembali mencari produk Anda.

Cara Jitu Branding Minuman Kekinian

Berikut adalah referensi cara jitu melakukan branding minuman kekinian milik sendiri yang bisa Anda pertimbangkan:

1. Buat Produk Premium, Harga Terjangkau

Siapa yang tidak senang dengan barang murah, tapi kualitas premium? Jika Anda ingin mendapat perhatian dari masyarakat, pilihlah produk berkualitas tinggi, tapi tawarkan dengan harga terjangkau.

Contohnya bisa dilihat dari pendekatan yang dilakukan oleh merek kopi dunia Starbuck. Kopi premium ini biasanya hanya bisa ditemukan di tempat-tempat tertentu dengan harga yang kurang ramah bagi sebagian orang. Belum lagi cara memesan yang kadang membingungkan dan cukup rumit.

Solusinya, baru-baru ini muncul kopi kemasan Starbuck yang bisa didapatkan dengan mudah di minimarket terdekat. Bisa dibilang strategi branding minuman ini adalah langkah cerdas untuk melebarkan segmen pasar Starbuck, serta membangun citra baru bahwa kopi ini bisa dengan mudah dikonsumsi dan didapatkan.

2. Pasarkan Lewat Sosial Media

Dalam waktu singkat, sosial media menjadi media yang efektif untuk mendapatkan dan memperkenalkan nama perusahaan atau produk baru. Anda juga bisa memanfaatkan sosial media untuk memasarkan minuman kekinian Anda.

Walaupun banyak ahli digital marketing yang menjuluki sosial media sebagai pasar belantara. Tapi dengan meminta mereka yang ahli dalam hal digital marketing, rasanya tidak akan mustahil bagi Anda untuk mendapatkan pelanggan baru setiap harinya.

3. Target Pasar dan Model Bisnis yang Spesifik

Menentukan target pasar secara spesifik akan memudahkan Anda untuk merangkai konten promosi, tone perusahaan, saluran promosi, dan sejenisnya. Misalnya, saat Anda secara spesifik membidik anak-anak muda usia remaja dan dewasa muda, maka Anda harus memilih menggunakan bahasa kekinian.

Ada banyak jenis media sosial yang bisa Anda gunakan, seperti Instagram,Facebook,Twitter, lain-lain. Gunakan media sosial yang sesuai dengan target bisnis Anda. Misalnya jika target bisnis Anda berasal dari kalangan muda kebawah, gunakan media sosial Instagram atau Twitter. Tetapi jika target bisnis Anda berasal dari kalangan muda keatas, maka Facebook merupakan media sosial yang cocok untuk Anda gunakan.

Lebih lanjut, bisnis yang lebih spesifik akan mempermudah proses diferensiasi dari para kompetitor. Contohnya, jika Anda ingin memproduksi minuman kekinian berkonsep minimalis, Anda bisa menjadikan Mixue sebagai referensi.

Mixue telah membuktikan bahwa dengan mengusung konsep yang spesifik terhadap bisnis mereka, persepsi brand menjadi mudah untuk diterima. Hasilnya, merek minuman kekinian ini begitu digemari masyarakat.

JAPO: Rekomendasi Bubuk Minuman Berkualitas

Permintaan bubuk minuman yang merupakan bagian dari rantai produksi minuman kekinian semakin banyak dilirik oleh pebisnis. Faktor yang mendukung popularitas bubuk minuman pun beragam.

Mulai karena alasan praktis, harga yang lebih terjangkau, mudah ditemukan, pengolahannya yang mudah dengan waktu penyajian yang relatif singkat hingga varian rasa yang banyak dengan rasa yang tentunya memanjakan lidah.

JAPO atau Jakarta Powder merupakan merek yang jual bubuk minuman berkualitas tinggi. Usaha ini telah dijalankan sejak 2013 dan terus berupaya untuk memberikan pelayanan memuaskan bagi para pemilik usaha minuman kekinian.

Setidaknya ada beberapa varian rasa yang sudah JAPO kembangkan. Misalnya rasa coklat, rasa kopi, rasa teh, rasa buah-buahan, karamel, taro, dan sebagainya. Salah satu kelebihan bubuk minuman JAPO adalah rasanya dijamin lezat dan membuat ketagihan.

Bagi Anda yang ingin mendapatkan sampel dari produk minuman bubuk JAPO, Anda bisa mengunjungi situs JAPO. Anda juga bisa menghubungi kontak JAPO atau cs.jakartapowder@gmail.com.

Sudah Paham Langkah Jitu Branding Minuman?

Itulah penjelasan tentang langkah branding minuman. Proses ini merupakan sebuah proses penting yang akan mempengaruhi kesuksesan/perkembangan perusahaan. Sehingga jangan salah (terburu-buru) dalam mengambil keputusan.